Cara Menanam Melon Hidroponik , Penanaman, Pemeliharaan, Pemanenan Melon Hidroponik

  Cara Menanam Hidroponik Melon bisa anda coba untuk memaksimalkan pekarangan atau halaman rumah anda yang tidak terlalu luas.  Ukuran halaman atau pekarangan yang sempit bukan menjadi alasan untuk tidak membuat lingkungan sekitar hunian anda lebih asri dan teduh.  tanaman hidroponik ini tidak hanya sedap dipandang mata tetapi juga bisa menghasilkan oksigen sehingga membuat udara di sekitar kit menjadi lebih bersih dan tentu saja lebih sehat.  Cara budidaya atau bercocok tanam yang bisa anda pilih dengan menggunakan konsep hidroponik yang tidak menggunakan tanah melainkan menggunakan air yang terlebih dahulu sudah diberikan bahan atau unsur hara yang bermanfaat untuk menyuplai nutrisi yang dibutuhkan oleh tanaman.  Konsep ini adalah salah satu langkah cerdas yang bisa anda pilih, tidak hanya untuk menyalurkan hasrat berkebun tetapi juga bisa menjadi inspirasi bagi anda yang ingin mencoba bisnis tanaman organik.  Semakin banyak orang yang sadar akan pentingnya menjaga kesehatan bisa jadi membuak mata anda untuk menghasilkan uang.
Cara Menanam Melon Hidroponik , Penanaman, Pemeliharaan, Pemanenan Melon Hidroponik
Melon Hidroponik
Baca Juga : 5 Manfaat Buah Lemon Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
  Buah melon yang identik dengan warna hijau muda kekuningan ini memiliki rasa yang manis dan berair.  Melon juga memiliki aroma buah yang sangat menggugah selera.  Tidak heran jika buah bulat ini tidak hanya dikonsumsi secara langsung tetapi juga dijadikan berbagai hidangan terutama hidangan penutup seperti puding, es buah serta jus yang segar.  Dari pada terus menerus membeli melon di pedagang buah, tidak ada salahnya jika anda menanamnya sendiri di rumah. Karenanya kami sudah merangkum Cara Menanam Hidroponik Melon yang bisa anda coba untuk menanam melon dengan kualitas dan rasa yang enak dan segar.

Tahapan Cara Menanam Hidroponik Melon

Penyiapan benih hidroponik melon
  Cara Menanam Hidroponik Melon yang pertama dengan menyiapkan benih bauh melon yang bisa anda dapatkan dari melon yang anda beli ataupun dari benih melon yang dijual di toko pertanian.  Ada banyak jenis melon seperti melon madu, melon galia, melon hami, serta canary melon.  Anda bisa pilih berdasarkan kebutuhan atau keinginan anda. Jika sudah, anda bis melakukan langkah awal dengan merendam benih melon ke dalam air hangat sekitar 1 jam. Lalu letakan benih melon tersebut pada rockwool atau busa tebal yang sudah anda lubangi sebelumnya sedalam 1 cm.  Jaga agar rockwool atau busa tebal tetap dalam keadaan lembab, dan dalam waktu beberapa hari, benih melon anda akan berkecambah dan akan tumbuh beberapa cm.  Untuk melangkah ke proses yang selanjutnya anda bisa menunggu sekitar 2 minggu atau 14 hari, untuk memastikan bibit melon anda sudah cukup kuat. Baca Juga : Apa manfaat daun jambu biji untuk kesehatan dan Kecantikan

Cara Penanaman Hidroponik Melon
  Dengan metode hidroponik anda harus menyiapkan media yang tepat untuk menampung air nutrisi, anda bisa menggunakan plastik serta box stereofoam.  Jangan lupa untuk menyiapkan tutup yang sebelumnya sudah anda lubangi sesuai dengan diameter net pot atau gelas plastik yang juga harus anda persiapkan.  Net pot atau gelas plastik tersebut harus anda lengkapi juga dengan sumbu yang bisa terbuat dari kain flanel yang mampu menyerap air dengan baik.  Jika sudah letakan tutup tersebut diatas wadah dan susun rockwool di dalam net pot atau gelas plastik.  Jangan lupa untuk membuat larutan nutrisi dengan menggabungkan nutrisi mix A dan mix B, masing-masing sebanyak 5 ml dengan air sebanyak 1 liter.  Tuangkan larutan yang sudah aduk tersebut ke dalam wadah dan pastikan bahwa kain flanel mengenai air nutrisi tersebut. Baca Juga : Seledri, Manfaat Tanaman Seledri Untuk mengobati Penyakit Jantung, Kolesterol, Penyakit Ginjal, Penyakit Mata, Diabetes, Asam Urat Dan Kanker Yang Harus anda ketahui

Perawatan dan pemeliharaan Hidroponik Melon
  Cara merawat tanaman hidroponik melon ini terbilang sangat mudah.  Anda hanya perlu melakukan kontrol terhadap tinggi air nutrisi, agar tidak kurang namun juga tidak lebih.  Jangan lupa meletakan tanaman hidroponik di tempat yang memiliki sirkulasi dan pencahayaan yang cukup.  Jika ada rumput atau gulma yang ikut tumbuh, anda bisa melakukan pengendalian dengan mencabutinya.  Jika tanaman melon sudah semakin tinggi, penting bagi anda untuk menyiapkan bambu untuk menyangga tanaman melon agar tetap bisa berkembang dengan baik.  Ikat batang belon ke bambu dengan menggunakan tali plastik dna pastikan bahwa ikatan tidak sampai membuat batang melon patah.  Cahaya matahari juga dibutuhkan oleh melon, namun sangat baik apabila tanaman melon di letakan di tempat yang teduh dan terlindungi dari sinar matahari berlebih.

Pemanenan Buah Melon Hidroponik
  Tanaman melon yang dibuat dengan konsep  hidroponik ini bisa anda nikmati buah segarnya setelah kurang lebih berusia 2-3bulan.  Ciri-ciri buah melon yang sudah masak adalah ukuran buah melon yang besar dan warnanya sudah mulai berubah, dan yang lebih penting wangi melon sudah semerbak dan tercium.  Cara menanam melon hidroponik ini sangat mungkin untuk anda terapkan.  Jadi bagi anda yang ingin makan buah melon sendiri, segera praktikan langkah-langkah mudah bercocok tanam yang sudah kami tuliskan dalam artikel di atas. Cara Menanam Tomat Dengan Metode Hidroponik

Belum ada Komentar untuk "Cara Menanam Melon Hidroponik , Penanaman, Pemeliharaan, Pemanenan Melon Hidroponik"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel