Dampak Positif Dan Negatif Tenaga Endogen Serta Upaya Penanggulangannya

  Tenaga endogen sebagaimana yang telah diuraikan sebelumnya yang terdiri dari tektonisme, vulkanisme dan gempa bumi, hal ini telah memberikan dampak bagi kehidupan manusia baik yang bersifat positif maupun bersifat negatif.

Dampak positif tenaga endogen

  Tenaga Tektonisme yang bersifat membangun telah memberi bentuk pada muka bumi berupa dataran dataran tinggi dan bentuk pegunungan. seandainya tidak ada tektonisme, Tidak Akan kita temukan dataran tinggi dan pegunungan. dataran tinggi sebenarnya adalah bagian dari pegunungan akan tetapi bentuknya relatif datar dibandingkan dengan bentuk pegunungan yang. patut kita syukuri bahwa tenaga endogen berupa Tektonisme yang telah membentuk dataran tinggi dan pegunungan Memberikan manfaat besar bagi kehidupan manusia.



Bentangan alam berupa dataran tinggi dan pegunungan merupakan tempat yang baik untuk:

1. Pertanian terutama tanaman sayur-sayuran dan buah-buahan seperti tah, kopi, dan lain-lain

2. Kawasan tangkapan air hujan yang menjadi sumber air bagi sungai-sungai.

3. Pusat pembangkit tenaga listrik (PLTA). Adakah PLTA di tempat anda tinggal?. kalau ada di mana Sebutkan nama PLTA yang.

4. Tempat habitat hewan-hewan khususnya hewan liar karena daerah pegunungan pada umumnya tertutup oleh hutan.

5. Menyediakan hasil-hasil hutan karena pegunungan sangat cocok untuk tempat hidupnya pohon pohon yang membentuk hutan.

6. Menyediakan hasil tambang terutama jenis logam seperti bijih besi, emas, nikel, tembaga dan lain sebagainya.

7. Tanah di daerah pegunungan umumnya subur karena pada daerah pegunungan ini juga merupakan daerah yang terdapat gunung gunung api. (baca kembali manfaat gunung berapi)

8. Tempat pariwisata yang banyak dikunjungi wisatawan karena udaranya sejuk. Jika kamu tahu daerah pegunungan yang menjadi tujuan wisata di provinsi anda sendiri (jika ada).

Dampak negatif tenaga endogen

1. Lereng-lereng pegunungan yang terbentuk oleh tenaga endogen ada yang curam dan ada pula yang lebih landay. kelereng lereng yang curam mengalami erosi tinggi sehingga tidak baik dijadikan lahan pertanian.

2. Daerah daerah pegunungan sering terjadi longsor yang banyak menimbulkan kerugian baik material maupun korban jiwa terutama pada musim penghujan.

3. Membuat jalan di daerah pegunungan memerlukan biaya besar karena Jalan harus dibuat berkelok-kelok. dengan demikian panjang jalan menjadi bertambah bila dibandingkan dengan jalan yang dibuat lurus seperti di daerah dataran.

4. Gempa bumi dan letusan gunung berapi sering menimbulkan banyak korban jiwa maupun harta.

Upaya penanggulangan dampak negatif tenaga endogen

1. Kelereng lereng yang curam tidak dijadikan lahan pertanian dan pemukiman. hutan yang ada di tempat tersebut tetap dipertahankan.

2. Daerah yang sering terjadi longsor karena keadaan tanahnya yang lebih mudah bergerak. tidak dijadikan sebagai lokasi pemukiman dan jika di tempat itu telah ada pemukiman supaya dipindahkan ke tempat yang lebih aman.

3. Bila bermukim di daerah rawan gempa atau dekat dengan gunung berapi hendaknya mengikuti informasi yang diberikan pemerintah yang berkaitan dengan pegunungan. dengan demikian akibat akibat bencana alam tersebut dapat dikurangi.

4. Di daerah daerah rawan gempa konstruksi bangunan harus dibuat tahan gempa agar bangunan-bangunan itu tidak mudah rontok bila ada gempa bumi.


Belum ada Komentar untuk "Dampak Positif Dan Negatif Tenaga Endogen Serta Upaya Penanggulangannya"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel